Selasa, 29 November 2011

MEMBUAT FILE VIDEO DAN MEMBUAT VCD


Untuk membuat file video dari data gambar dan video dalam project timeline disebut proses rendering. Proses ini dilakukan dalam tahapan Step Panel Share, pada tahapan ini terdapat beberapa jenis proses rendering yang disediakan, yaitu Create Video File, Create Sound File, Create Disk, Export to Mobile Device, Project Playback, DV Recording, Share Video Online.

A.   Create Video File
Create Video File berfungsi untuk merubah/merender file project menjadi file video dengan format-format yang telah disediakan.


B.   Create Sound File
Create Sound File berfungsi untuk menyimpan audio yang ada dalam project menjadi file audio tanpa menyertakan videonya. Tampilan jendela Create Sound File digunakan untuk mengatur kualitas audio dan jenis format audio yang akan dihasilkan


C.   Create Disk
Create Disk berfungsi untuk membuat video langsung kedalam media disk, baik itu berupa format HD DVD, DVD, SVCD atau VCD . Fungsi Create Disc ini memiliki beberapa pengaturan yang berkaitan dengan pengaturan video yang akan di tempatkan ke media disc, pengaturan intro video, pengaturan chapter, settingan video dan lain sebagainya.

o   Add Media, untuk mengimport file video dari media yang berbeda.
o   Add/Edit Chapter, untuk menambahkan atau mengedit chapter (penggalan/bagian) video.
o   Create Menu, untuk mengaktifkan/menonaktifkan pembuatan dan pengaturan menu video.
o   Media Clip List, tampilan clip yang akan tempatkan ke media disc.
o   Settings and Options, menampilkan jendela pengaturan preference dan pengaturan template pada disc.
o   Project Settings, menampilkan jendela pengaturan kualitas video untuk disesuaikan dengan kapasitas disc.
o   Change display to aspect ratio, untuk menentukan pengaturan tampilan aspect ratio.
o   Jog Slider, untuk mengatur posisi tampilan video pada jendela monitor.
o   Navigation Panel, untuk pengaturan pemutaran video pada jendela monitor.
o   Mark-out, untuk menentukan batas akhir chapter video.
o   Set Mark-in/out, pengaturan tanda batas awal dan batas akhir chapter video.

D.   Export to Mobile Device
Export to Mobile Device berfungsi merendering file video ke format tertentu kemudian mengeksport file video yang direndering ke alat-alat lain seperti PSP, alat yang menggunakan windows mobile, kartu memory SD (Secure Digital) dan disk DVD-VR.






E.   Project Playback
Project Playback berfungsi untuk menampilkan film dalam project timeline maupun bagian yang dipilih pada alat yang terhubung ke sistem komputer (seperti TV, Projector dll) dengan latar belakang hitam.
F.    DV Recording
DV Recording berfungsi untuk merekam file video ke kaset DV yang ada di Handycam/Camcorder. File yang dipilih untuk direkam ke kaset Hadycam/camcorder tersebut harus berupa file AVI dan berada di library


G.   Share Video Online.
Share Video Online berfungsi untuk menghasilkan video dengan format wmv kemudian untuk di upload dan di share ke internet melalui Ulead Upload Wizard.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar